Bulan Puasa adalah bulan penuh rahmat dan penuh kebahagiaan, bulan ini bukan hanya menahan lapar dan haus, sebagai umat muslim kita juga di anjurkan untuk beribadah karena pahala nya yang sangat besar di lipat gandakan, manfaat puasa juga sangat banyak di antara nya adalah membakar lemak dalam tubuh, meningkatkan hormon, meningkatkan fungsi otak, mengurangi resiko penuaan dan lain sebagainya.
Apakah kamu tau? Puasa tak hanya menahan lapar dan haus, puasa bisa juga untuk menahan ketergantungan gadet bagi penguna yang sangat ketergantungan, dan puasa gadget saat bulan puasa ini juga memberikan banyak sekali manfaat bagi yang melakukannya.
Kali ini RajaTips akan memberitahu Manfaat Puasa Gadget Bagi Manusia Zaman Sekarang agar kamu tidak ketergantungan gadget saat puasa, Ibadah yang diutamakan jangan gadget sobat hehe.
Berikut ini adalah beberapa manfaat puasa gadet diantaranya :
1. Lebih tenang dan bisa menurunkan stres untuk kamu yang sering stres di siang hari
Tanpa disadari penggunaan gadget secara berlebihan mampu membuat seseorang jadi stres. Terlebih jika melihat berbagai macam postingan asal di media sosial. Jadi, jika kamu ingin hidup lebih tenang, maka kamu bisa mencoba puasa gadget.
2. Meningkatkan memori otak
Merasa ingatan menurun dan tidak lagi tajam? Cobalah untuk melakukan puasa gadget. Sebab sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa melakukan puasa gadget selama seminggu mampu mempertajam memori kamu dan meningkatkan kemampuan kognitif.
3. Quality time dengan orang tersayang
Sering menggunakan gadget bisa mempengaruhi quality time bersama orang-orang tersayang seperti keluarga atau pasangan. Tak sedikit orang yang masih sibuk menatap layar smartphone meski sedang berkumpul. Nah dengan puasa gadget ini tentunya quality time lebih meningkat.
4. Menenangkan mata yang lelah
Saat kamu terlalu lama menatap layar gadget entah itu laptop atau handphone, maka otot mata lama-kelamaan akan tegang. Apalagi, radiasi yang dipancarkan pun juga kuat. Nah, ketika kamu melakukan puasa gadget, maka otot mata jadi lebih rileks dan tenang.
semoga tips ini memberikan manfaat besar bagi kamu yang mengamalkan nya, jangan terlalu ketergantungan gadget bro/sis mending perbanyak beribadah di bulan puasa penuh berkah.
semoga kalian mendapat pahala yang besar di bulan puasa ini! aamiin